Sunday, April 29, 2012

Materi Kimia X | Berkenalan dengan Ilmu Kimia

Ruang Lingkup Ilmu Kimia 
Definisi : Secara singkat, Ilmu Kimia adalah ilmu rekayasa materi yaitu mengubah suatu materi menjadi materi yang lain.  Secara lengkap, Ilmu Kimia adalah ilmu yang mempelajari tentang : 
a.  Susunan materi = mencakup komponen-komponen pembentuk materi dan perbandingan tiap      komponen tersebut.    b. Struktur materi = mencakup struktur partikel-partikel penyusun suatu materi atau menggambarkan bagaimana atom-atom penyusun materi tersebut saling berikatan.    c.  Sifat materi = mencakup sifat fisis (wujud dan penampilan) dan sifat kimia. Sifat suatu materi dipengaruhi oleh : susunan dan struktur dari materi tersebut.    d. Perubahan materi = meliputi perubahan fisis/fisika (wujud) dan perubahan kimia (menghasilkan zat baru). e.  Energi yang menyertai perubahan materi = menyangkut banyaknya energi yang menyertai sejumlah materi dan asal-usul energi itu.   Ilmu Kimia dikembangkan oleh para ahli kimia untuk menjawab pertanyaan “apa” dan “mengapatentang sifat materi yang ada di alam. 
Pengetahuan yang lahir dari upaya untuk menjawab pertanyaan “apa” merupakan suatu fakta yaitu : sifat-sifat materi yang diamati sama oleh setiap orang akan menghasilkan Pengetahuan Deskriptif.  Pengetahuan yang lahir dari upaya untuk menjawab pertanyaan “mengapa” suatu materi memiliki sifat tertentu akan menghasilkan Pengetahuan Teoritis.
Selengkapnya Bisa langsung Download Materi Kimia SMA Kelas X Bab 1 Semester 1 : Download Materi


Related Article to Materi Kimia X | Berkenalan dengan Ilmu Kimia:



Enter your email address below to receive updates each time we publish new content :
  
Privacy guaranteed. We'll never share your info.
free counters

0 komentar:

Terimakasih telah menyempatkan waktu untuk membaca artikel Materi Kimia X | Berkenalan dengan Ilmu Kimia.
Semoga Informasi ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan. Silahkan meninggalkan komentar artikel Materi Kimia X | Berkenalan dengan Ilmu Kimia
Salam Hormat.
Arwiesmart Blog's

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani




Artikel Ter_Gress