Sunday, March 11, 2012

Cara Mengatur Transisi dan Animasi Objek Powerpoint 2007

Mengatur Transisi dan Animasi Objek Powerpoint 2007- Animasi dalam sebuah presentasi merupakan sesuatu yang penting karena dengan animasi, peserta presentasi dapat lebih terpusat perhatiannya pada materi presentasi yang sedang disampaikan. Untuk mengolah animasi presentasi pada PowerPoint 2007 digunakan Ribbon Animations.

1. Transisi Powerpoint 2007

Transisi merupakan bentuk animasi perpindahan dari slide satu ke slide yang lannya. Penentuan transisi penting diatur dalam sebuah presentasi. Jenis transisi dapat membantu memudahkan peserta presentasi dalam membaca alur konsep materi. Pilihan bentuk transisi dapat dimunculkan melalui menu Transition to This Slide. Berikut adalah bentuk-bentuk transisi yang disediakan oleh PowerPoint 2007.

Transition to This Slide
Gambar 5.59 Plihan transisi pada menu Transition to This Slide
Agar lebih menarik, ketika transisi berjalan perlu diiringi oleh suara pengiring dengan menambahkan suara (sound). Selain itu, kecepatan transisi juga dapat diatur agar sesuai dengan sound yang digunakan.

Sound Transition to This Slide
Gambar 5.60 Pilihan Sound dan kecepatan transisi pada menu Transition to This Slide

2. Animasi Objek Powerpoint 2007

Animasi objek merupakan animasi yang diterapkan pada sebuah objek presentasi, misalnya teks, gambar, diagram, dan grafik. Ada dua cara menerapkan animasi pada sebuah objek, yaitu melalui Animate dan Task Pane Animation.
a. Animate
Pada group Animations terdapat pengaturan Animate dan Custom Animation. Pengaturan melalui Animate merupakan pemberian animasi secara sederhana.

group Animations
Gambar 5.61 Pilihan pengaturan pada group Animations

Langkah untuk menerapkan animasi melalui fasilitas Animate adalah seperti berikut.
(1) Seleksi salah satu objek yang akan diberi animasi, kemudian aktifkan tab Animations.
(2) Pilih Animate pada kategori Animations.
(3) Pilih salah satu jenis animasi yang tersedia.

fasilitas Animate
Gambar 5.62 Pilihan animasi melalui fasilitas Animate

b. Custom Animation Powerpoint 2007
Animasi pada objek ini diterapkan melalui fasilitas Custom Animation. Langkah penerapannya adalah seperti berikut.
(1) Seleksi objek yang akan diberi animasi.
Custom Animation
Gambar 5.63 Objek seleksi yang akan diberi animasi

(2) Klik tombol Tab, kemudian pilih Custom Animaton.
(
3) Klik Add Effect, kemudian pilih jenis animasi yang Anda inginkan.

menu Custom Animation
Gambar 5.64 Pilihan animasi yang akan diterapkan pada objek dari menu Custom Animation

(4) Pilih salah satu animasi yang ada pada Custom Animation tersebut.

3. Animasi Motion Path Powerpoint 2007

Animasi ini merupakan animasi pada objek dengan gerakannya mengikuti alur yang Anda buat. Langkah untuk memberikan animasi Motion Path pada objek adalah seperti berikut.
(1) Seleksi objek yang akan diberikan animasi.
(2) Klik Add Effect pada task pane Animation.
(3) Klik More Animation Path.

membuat path Sendiri
Gambar 5.65 Pilihan untuk membuat path Sendiri

(4) Pilih path yang ingin digunakan.

Add Motion Path
Gambar 5.66 Menu pilihan pada kotak dialog Add Motion Path


Related Article to Cara Mengatur Transisi dan Animasi Objek Powerpoint 2007:



Enter your email address below to receive updates each time we publish new content :
  
Privacy guaranteed. We'll never share your info.
free counters

0 komentar:

Terimakasih telah menyempatkan waktu untuk membaca artikel Cara Mengatur Transisi dan Animasi Objek Powerpoint 2007.
Semoga Informasi ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan. Silahkan meninggalkan komentar artikel Cara Mengatur Transisi dan Animasi Objek Powerpoint 2007
Salam Hormat.
Arwiesmart Blog's

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani




Artikel Ter_Gress